Banjir Rob Kepung 9 RT di Marunda dan Pulau Panggang

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 16 Des 2024, 11:40
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Bocil berenang di banjir rob Bocil berenang di banjir rob (INSTAGRAM jakut.info)

Ntvnews.id, Jakarta - Badan Penanggulan Bencana Daerah, (BPBD) Jakarta mengatakan setidaknya ada sembilan RT di Marunda Jakarta Utara dan Pulau Panggang Kepulauan Seribu terendam banjir rob pada Senin pagi ini.

"Info terkini genangan hingga pukul 10.00 WIB merendam sejumlah kawasan di Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu," kata Kepala BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji, Senin 16 Desember 2024.

Baca Juga: Kronologi Satu Keluarga Tewas Bunuh Diri di Ciputat Tangsel, Diduga Gegara Terlilit Pinjol

Ia menyebutkan ada tiga RT di Kelurahan Marunda Kecamatan Cilincing yang terendam banjir rob setinggi 15 sentimeter (cm) hingga 25 cm. Kemudian enam RT di Kelurahan Pulau Panggang dengan ketinggian air mencapai 40 cm.

Situasi terkini di Muara Angke, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, menunjukkan fenomena banjir rob yang semakin parah. Pada Minggu pagi, 15 Desember 2024. <b>(Instagram)</b> Situasi terkini di Muara Angke, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, menunjukkan fenomena banjir rob yang semakin parah. Pada Minggu pagi, 15 Desember 2024. (Instagram)

Selain itu ruas Jalan RE Martadinata di depan Jakarta International Stadium (JIS) Kecamatan Tanjung Priok juga terendam banjir rob

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika telah mengeluarkan peringatan dini banjir pesisir atau rob pada tanggal 11 Desember - 20 Desember 2024 akibat adanya fenomena pasang maksimum air laut bersamaan dengan fase bulan baru yang berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum berupa banjir pesisir (Rob) di wilayah pesisir utara Jakarta.

Pasang air laut menyebabkan Pintu Air Pasar Ikan Bahaya/Siaga 1 pada Senin (16/12) pukul 08.00 WIB. Hal tersebut menyebabkan terjadinya beberapa genangan di wilayah DKI Jakarta.

BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat.

(ANTARA)

TERKINI

Badai Salju Buat Kemacetan Sepanjang 15 KM di India

Luar Negeri Selasa, 27 Jan 2026 | 07:10 WIB

Memanas dengan Iran, AS Gelar Latihan Militer di Timur Tengah

Luar Negeri Selasa, 27 Jan 2026 | 06:50 WIB

Serem! Penembakan di Lapangan Sepak Bola Tewaskan 11 Orang

Luar Negeri Selasa, 27 Jan 2026 | 06:35 WIB

Tegang! Jet Pribadi Terbakar Saat Lepas Landas

Luar Negeri Selasa, 27 Jan 2026 | 06:25 WIB

Inggris Cemas Ketergantungan Pertahanan pada AS

Luar Negeri Selasa, 27 Jan 2026 | 06:00 WIB

Siswa SMPN 42 Pademangan Tewas Tenggelam di GOR Senen

Metro Selasa, 27 Jan 2026 | 05:20 WIB

VIDEO:: Kebakaran Kapal di Pelabuhan Muara Baru

Metro Selasa, 27 Jan 2026 | 05:11 WIB

Iran Tegaskan Kesiapan Hadapi Potensi Serangan AS

Luar Negeri Selasa, 27 Jan 2026 | 05:04 WIB
Load More
x|close