Kapolri Apresiasi Brimob di Usia 80 Tahun atas Dukungan Ketahanan Pangan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 14 Nov 2025, 14:36
thumbnail-author
Naurah Faticha
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo dalam acara Syukuran HUT ke-80 Korps Brimob Polri di Depok, Jawa Barat, Jumat, 14 November 2025. (ANTARA/HO-Divisi Humas Polri) Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo dalam acara Syukuran HUT ke-80 Korps Brimob Polri di Depok, Jawa Barat, Jumat, 14 November 2025. (ANTARA/HO-Divisi Humas Polri) (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo memberikan apresiasi kepada Korps Brimob Polri yang di usia ke-80 tahun tetap aktif mendukung program pemerintah, termasuk ketahanan pangan nasional.

“Saat ini Polri memiliki target penanaman satu juta hektare lahan, dan saya berterima kasih kepada Brimob yang telah bekerja di lapangan untuk mewujudkannya,” ujar Kapolri dalam acara Syukuran HUT ke-80 Korps Brimob Polri di Depok, Jawa Barat, Jumat, 14 November 2025.

Selain itu, Kapolri menilai kontribusi Brimob dalam penyaluran beras program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) memiliki dampak signifikan dalam menjaga stabilitas harga dan ketersediaan pangan di berbagai daerah.

Baca Juga: Kapolri Rombak Pimpinan Brimob: Komandan Korps hingga Intel Diganti

“Saya apresiasi teman-teman Brimob yang terus terlibat dalam berbagai program ketahanan pangan, termasuk penyaluran beras SPHP,” katanya.

Baca Juga: BNN dan Brimob Sapu Bersih Kampung Bahari, Lapak Narkoba hingga Kos Oranye Jadi Incaran

Kapolri juga menyebut peran Brimob dalam pengembangan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) sebagai bagian dari program Makan Bergizi Gratis (MBG).

Menurut Kapolri, keterlibatan Brimob dalam program ketahanan pangan, SPHP, hingga MBG membuktikan bahwa korps tersebut tidak hanya menjalankan tugas taktis dan keamanan, tetapi juga berkontribusi terhadap kesejahteraan masyarakat.

“Brimob bukan hanya pasukan bersenjata, melainkan kekuatan yang melindungi kehidupan dan mendukung pembangunan nasional,” ujar Kapolri.

(Sumber: Antara) 

 

x|close