Ntvnews.id, Jakarta - Presiden Komisaris NT Corp Nurdin Tampubolon menegaskan bahwa pembangunan ekonomi nasional harus dimulai dari desa melalui penguatan koperasi dan usaha kecil menengah (UKM).
Menurutnya, konsep Koperasi Merah Putih mampu menjadi penggerak utama dalam mewujudkan ekonomi kerakyatan yang mandiri dan berkeadilan.
"Yang saya lihat konsep dari Koperasi Merah Putih meningkatkan dari pada ekonomi kerakyatan karena itu dari desa, jadi membangun bangsa Indonesia adalah membangun dari desa itu sudah jelas," ucap Nurdin dalam program NTV PRIME dengan tema '10 Tahun NTV Untuk Ekonomi Kerakyatan' bersama Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Farida Farichah, Senin, 10 November 2025.
Ia menjelaskan, koperasi sejatinya merupakan soko guru perekonomian nasional sebagaimana tercantum dalam Undang-undang Dasar 1945.
Baca juga: Istana Sebut Mulai Bangun Ribuan Koperasi Desa Merah Putih Bulan Ini
Karena itu, ia mendorong agar pemerintah mengelola sektor ini dengan pendekatan profesional, seperti yang telah diterapkan di negara-negara maju.
"Yang perlu adalah bagaimana pemerintah saat ini bisa melakukan ini secara profesional jadi negara-negara maju seperti Tiongkok, Jepang, Korea maupun negara Eropa Barat produk barang dan jasa meraka dibangun oleh UKM-UKM. Jadi tulang punggung ekonomi mereka adalah dari sana," bebernya.
Dalam hal ini, Nurdin menyebut sekitar 80 persen penduduk terlibat dalam kegiatan UKM.
Menurutnya bila sektor ini dikelola dengan baik dan disinergikan dengan sistem koperasi, maka pertumbuhan ekonomi desa dapat menggerakkan sektor-sektor lainnya, termasuk peningkatan pendapatan hingga devisa negara.
"Jika bisa ditransformasikan antara cara kerja UKM dengan koperasi, inilah cikal bakal Koperasi Desa Merah Putih yang benar-benar bisa menjadi soko guru ekonomi Indonesia,” pungkas Nurdin.
Presiden Komisaris NTV Nurdin Tampubolon. (Ntvnews)