Ratu Maxima Diterima Langsung Prabowo di Istana Merdeka

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 27 Nov 2025, 12:21
thumbnail-author
Deddy Setiawan
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Ratu Maxima Diterima Langsung Prabowo di Istana Merdeka Ratu Maxima Diterima Langsung Prabowo di Istana Merdeka (NTVnews.id)

Ntvnews.id, Jakarta - Ratu Maxima dari Belanda diterima langsung oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Kamis, 27 November 2025.

Dari pantauan NTVnews.id di lokasi, Ratu Maxima tiba sekitar pukul 12.00 WIB dengan menggunakan pakaian merah muda disambut langsung Prabowo yang mengenakan setelan jas abu-abu berkopiah.

Keduanya terlihat saling mengobrol hangat dan kemudian Ratu Maxima menyalami jajaran menteri kabinet yang hadir menyertai Prabowo dalam penyambutan.

Sejumlah menteri yang turut menyambut adalah Menteri Luar Negeri Sugiono, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menko bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.

Kemudian, Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana, Wakil Menteri Dalam Negeri Ribka Haluk, Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK, Friderica Widyasari Dewi, Deputi Gubernur Bank Indonesia Destry Damayanti, dan jurnalis senior Najwa Shihab.

Ratu Maxima Diterima Langsung Prabowo di Istana Merdeka <b>(NTVnews.id)</b> Ratu Maxima Diterima Langsung Prabowo di Istana Merdeka (NTVnews.id)

Sebelumnya, Ratu Maxima mengunjungi salah satu pabrik garmen di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, Selasa, 25 November 2025.

Baca Juga: Ratu Maxima Kunjungi Pabrik Garmen di Sragen

Kunjungan tersebut bukan dalam kapasitasnya sebagai Ratu Belanda, melainkan sebagai Utusan Khusus Sekretaris Jenderal Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk Kesehatan Finansial (UNSGSA) yang baru saja ditunjuk oleh Sekjen PBB Antonio Guterres pada September 2024.

Ratu Maxima Zorreguieta Cerruti (baju kuning( dari Kerajaan Belanda saat mengunjungi salah satu pabrik garmen di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, Selasa 25 November 2025 (HO-Istimewa) <b>(Antara)</b> Ratu Maxima Zorreguieta Cerruti (baju kuning( dari Kerajaan Belanda saat mengunjungi salah satu pabrik garmen di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, Selasa 25 November 2025 (HO-Istimewa) (Antara)

Terkait kunjungan tersebut, Bupati Sragen Sigit Pamungkas mengatakan kedatangan Ratu Maxima membawa isu kesehatan keuangan.

“Jadi terkait dengan kesehatan finansial yang diprogramkan oleh perusahaan bagi karyawannya itu dilihat sebagai sesuatu yang positif. Maka oleh beliau ditinjau di sini,” katanya.

Baca Juga: Advokat Khusus Sekjen PBB Ratu Máxima Tiba di Indonesia untuk Kunjungan Kerja

Sebagai informasi, Sekretariat Presiden di Jakarta, menginformasi bahwa Ratu Maxima hadir di Indonesia dalam kapasitasnya sebagai United Nation Secretary-General’s Special Advocate (UNSGSA) for Financial Health.

"Pertemuan Presiden Prabowo dengan Ratu Máxima diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat kolaborasi Indonesia dengan PBB dalam bidang keuangan," demikian petikan keterangan Setpres.

x|close