Ntvnews.id, Jakarta - Terapis salah satu lokasi spa di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, RTA, ditemukan tewas di lahan kosong belakang dekat tempatnya bekerja, Kamis, 2 Oktober 2025 pukul 05.00 WIB. Hasil penyelidikan sementara, terdapat bekas telapak kaki korban di atap gedung ruko sebelah, tempat korban bekerja.
Menurut polisi, pihaknya belum bisa memastikan apakah RTA loncat dengan sendirinya ke bawah atau didorong seseorang.
"Kalau lompat atau didorongnya kita masih melakukan penyelidikan mas, belum tahu juga penyebab pastinya," ujar Kanit PPA Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Citra Ayu, Senin, 6 Oktober 2025.
Guna mengungkap apakah korban sengaja melompat atau didorong, sehingga jatuh ke bawah gedung, polisi melakukan pemeriksaan terhadap CCTV di sekitar lokasi.
Baca Juga: Nahas! Pria di Sukabumi Tewas Dipatok Ular Kobra
"CCTV sedang dilakukan pendalaman," ucapnya.
Polisi telah meminta dilakukan autopsi terhadap jenazah korban. Ini dilakukan guna mengetahui penyebab kematian RTA.
"Kemarin juga kan kita melakukan permohonan autopsi ya di RS Polri jadi kita belum bisa kasih kesimpulan," tandas Citra.