Dukung UU Perampasan Aset, Prabowo: Enak Aja Nyolong Nggak Mau Balikin!

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 1 Mei 2025, 12:23
thumbnail-author
Moh. Rizky
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Presiden Prabowo Subianto di acara town hall Danantara Presiden Prabowo Subianto di acara town hall Danantara (Instagram @sekretariat.kabinet)

Ntvnews.id, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menyatakan dukungannya terhadap pengesahan Undang-Undang Perampasan Aset. Ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pemberantasan korupsi.

Hal itu disampaikan Prabowo dalam sambutan peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day 2025 di Monas, Jakarta Pusat, Kamis, 1 Mei 2025.

"Saudara-saudara, dalam rangka juga pemberantasan korupsi, saya mendukung Undang-Undang Perampasan Aset. Saya mendukung!" kata Prabowo.

Prabowo pun mengajak kaum buruh untuk bersama-sama melanjutkan perlawanan terhadap korupsi di Indonesia.

"Bagaimana? Kita teruskan perlawanan terhadap koruptor?" kata dia.

"Setuju!" sahut buruh serempak.

Diketahui, pengesahan UU Perampasan Aset jadi salah satu tuntutan buruh pada May Day 2025. Ada enam isu yang disuarakan buruh pada May Day tahun ini, di antaranya:

1. Hapus outsourcing
2. Bentuk Satgas PHK
3. Wujudkan upah layak
4. Lindungi buruh dengan mengesahkan RUU Ketenagakerjaan baru
5. Lindungi Pekerja Rumah Tangga - Sahkan RUU PPRT
6. Berantas Korupsi - Sahkan RUU Perampasan Aset.

x|close