Rano Karno Santai Naik Transjakarta saat Pulang dari Balai Kota

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 30 Apr 2025, 19:24
thumbnail-author
Adiansyah
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Rano Karno di halte nunggu bus Transjakarta Rano Karno di halte nunggu bus Transjakarta (Ntvnews.id/ Adiansyah)

Ntvnews.id, Jakarta - Wakil Gubernur DKI, Rano Karno terpantau naik Transjakarta dari Balai Kota Jakarta dengan rute bus 6B, menuju kediamannya, Rabu, 30 April 2025 sore.

Dalam penampilannya, Rano tampak santai memakai kemeja putih dan sempat menyapa beberapa penumpang sebelum akhirnya ia masuk bus. 

Baca JugaPramono Anung Naik Transjakarta dari Rumah Dinas

Melihat Rano Karno naik Transjakarta, sejumlah penumpang pun tak sedikit yang mengambil momen dengan kamera ponselnya. 

Rano Karno dan Pramono Anung <b>(Ntvnews.id/ Adiansyah)</b> Rano Karno dan Pramono Anung (Ntvnews.id/ Adiansyah)

Adapun pria yang juga akrab disapa Bang Doel itu sampai di Halte Balai Kota sekitar pukul 16.54 WIB.

Baca JugaTarif Transjakarta Rp3.500 Bertahan 20 Tahun, Bakal Naik dalam Waktu Dekat?

Seperti diketahui, seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov DKI Jakarta diwajibkan untuk menggunakan transportasi umum setiap hari Rabu. 

Aturan ini tertuang dalam Instruksi Gubernur DKI Jakarta Nomor 6 Tahun 2025, yang ditandatangani oleh Gubernur Pramono Anungpada 23 April 2025. 

x|close