Raffi Ahmad: IMX 2025 Jadi Barometer Modifikasi Asia Tenggara

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 1 Okt 2025, 17:58
thumbnail-author
Muhammad Fikri
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, Raffi Ahmad pada saat jumpa media di Jakarta, Rabu, 1 Oktober 2025. Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, Raffi Ahmad pada saat jumpa media di Jakarta, Rabu, 1 Oktober 2025. (ANTARA)

Ntvnews.id, Jakarta - Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, Raffi Ahmad, menyebut ajang Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2025 telah berkembang menjadi barometer dunia modifikasi di Asia Tenggara dan berpotensi mendunia.

“Saya melihat IMX ini sudah tidak lagi hanya sebagai pameran biasa, tapi ini sudah menjadi kultur otomotif di Asia Tenggara dan bahkan bisa menjadi barometer dunia modifikasi saat ini," ujar Raffi di Jakarta, Rabu, 1 Oktober 2025.

Menurutnya, modifikator Indonesia kini tidak bisa lagi dipandang sebelah mata karena sudah banyak yang berhasil menembus panggung internasional lewat karya seni berbasis kendaraan. Bahkan, sejumlah modifikator dari luar negeri, termasuk Jepang yang selama ini dikenal sebagai kiblat modifikasi Asia, justru datang ke Indonesia untuk berkolaborasi dan membahas perkembangan industri modifikasi di Tanah Air.

Baca Juga: Menteri KKP Gandeng Raffi Ahmad Dorong Kemandirian Industri Garam di Rote Ndao NTT

“Karena banyak modifikator-modifikator malah yang dari Jepang, dari mana-mana itu datang ke sini (Indonesia). Jadi memang untuk dunia otomotif sektor modifikasi seperti ini bagus banget,” ujarnya.

Ia menambahkan, tren modifikasi kendaraan di Indonesia tidak hanya mengharumkan nama bangsa di kancah global, tetapi juga membuka banyak peluang kerja bagi generasi muda yang memiliki kreativitas.

“Karena nanti banyak lapangan kerja, bagi mereka yang suka dengan ide-ide kreatif, dan ini bagus lah untuk anak-anak muda,” kata Raffi.

Lebih jauh, Raffi menekankan bahwa sektor kreatif kini menjadi perhatian pemerintah karena tidak hanya menghasilkan SDM unggul, tetapi juga mampu mendorong pertumbuhan ekonomi nasional secara signifikan.

Baca Juga: Rosan Roeslani dan Todotua Resmikan EU Investment Desk, Dorong Investasi Ramah Lingkungan

Ajang IMX 2025 sendiri akan digelar pada 10–12 Oktober 2025 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang. Penyelenggara meyakini pameran otomotif dan gaya hidup tersebut akan menyajikan berbagai kegiatan menarik sekaligus edukatif bagi para pengunjung.

(Sumber: Antara)

x|close