Ntvnews.id, Sydney, Australia - Para astronom di Australia memimpin tim peneliti internasional yang berhasil mengidentifikasi sebuah kandidat planet seukuran Bumi yang dinilai “berpotensi layak huni” dan berjarak sekitar 150 tahun cahaya dari Bumi.
Tim yang dipimpin Universitas Queensland Selatan (University of Southern Queensland/UniSQ) Australia melaporkan temuan tersebut dalam jurnal Astrophysical Journal Letters pada Selasa, 27 Januari 2026. Planet kandidat yang diberi nama HD 137010 b itu diketahui mengorbit bintang yang mirip dengan Matahari dan memiliki ukuran sekitar enam persen lebih besar dibandingkan Bumi.
Berdasarkan studi yang dilakukan ilmuwan UniSQ bersama kolaborator dari Universitas Harvard dan Universitas Oxford, HD 137010 b digambarkan sebagai “perwujudan ketika Bumi bertemu Mars”. Gambaran tersebut merujuk pada ukuran planet yang mendekati Bumi serta jaraknya dari bintang induk yang hampir setara dengan jarak Mars terhadap Matahari.
Baca Juga: Terdeteksi Sebuah Planet Alami Kiamat dan Kehancuran
Meski demikian, para ilmuwan menyebutkan bahwa masih diperlukan satu kali transit tambahan untuk memastikan HD 137010 b benar-benar merupakan sebuah planet, bukan sekadar kandidat planet.
Dalam studi tersebut juga dijelaskan bahwa apabila keberadaan HD 137010 b berhasil diverifikasi, objek ini berpotensi menjadi satu-satunya dunia berbatu yang diketahui berada di zona layak huni dari sebuah bintang yang menyerupai Matahari.
Baca Juga: CEO Astronomer Andy Byron Mengundurkan Diri Setelah Video Selingkuh di Konser Coldplay
(Sumber: Antara)
Tim peneliti yang dipimpin oleh Universitas Queensland Selatan (University of Southern Queensland/UniSQ) Australia pada Selasa, 27 Januari 2026 dalam jurnal Astrophysical Journal Letters melporkan bahwa planet tersebut, yang dikenal sebagai HD 137010 (Antara)