Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah mobil logistik milik bank BUMN terbakar di Polewali Mandar, Sulawesi Barat, pada Rabu, 12/11/2025. Video dan informasi disampaikan akun sukabumiupdate.
Kebakaran yang diduga disebabkan oleh korsleting listrik di dekat aki mobil itu dengan cepat menyebar dan membakar seluruh bagian kendaraan, termasuk brankas berisi uang tunai lebih dari Rp4 miliar untuk pengisian ATM.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun total kerugian diperkirakan melebihi Rp4,5 miliar.
Belum ada keterangan dari pihak terkait perihal musibah terbakarnya mobil operasional milik Bank BUMN tersebut.
View this post on Instagram
Baca Juga: CEO Danantara Ungkap Dividen BUMN Tahun Ini Bisa Sentuh Rp140 Triliun
Sebuah mobil logistik milik bank BUMN terbakar di Polewali Mandar, Sulawesi Barat, pada Rabu, 12/11/2025. (sukabumiupdate)