Tragis Siswi SMP Tewas Tenggelam di Sungai Lanipa

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 26 Jan 2026, 04:35
thumbnail-author
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
Ilustrasi garis polisi dalam peristiwa penembakan gereja di Michigan, Amerika Serikat (AS). /ANTARA/Anadolu/py (Anadolu) Ilustrasi garis polisi dalam peristiwa penembakan gereja di Michigan, Amerika Serikat (AS). /ANTARA/Anadolu/py (Anadolu) (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Nahas siswi SMP ditemukan meninggal dunia setelah tenggelam saat bermain air di Sungai Lanipa, Desa Lanipa, Kecamatan Pakue Tengah, Kabupaten Kolaka Utara (Kolut), Sulawesi Tenggara (Sultra), Minggu (25/1/2026). Korban diketahui berinisial JA berusia 12 tahun.

Peristiwa itu terjadi saat korban bersama sekitar 30 teman sekolahnya melakukan rekreasi di sungai tersebut sejak pagi hari. Namun, sekitar pukul 09.30 Wita, korban tidak lagi terlihat oleh teman-temannya.

Kapolsek Pakue, Ipda Muliadi Kala mengatakan pihaknya menerima laporan dari warga sekitar pukul 10.00 Wita dan langsung mendatangi lokasi kejadian.

“Begitu menerima informasi, personel Polsek Pakue langsung menuju TKP dan membantu proses pencarian korban,” kata Muliadi saat dikonfirmasi Kendariinfo.

Informasi diunggah akun kendariinfo.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kendariinfo (@kendariinfo)

Muliadi mengatakan awalnya korban sempat dicari oleh teman-temannya dan keluarga, hingga akhirnya ditemukan dalam kondisi terapung di sungai. Korban kemudian dilarikan ke Puskesmas Latali, namun nyawanya tidak tertolong.

“Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, korban meninggal dunia akibat tenggelam. Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan,” jelasnya.

Polisi telah melakukan sejumlah langkah penanganan, mulai dari mendatangi lokasi kejadian, mengumpulkan keterangan saksi, hingga berkoordinasi dengan keluarga korban dan pemerintah desa setempat.

Baca Juga: Identitas 2 Anggota Polisi Polsek Cisarua yang Tewas Terhimpit Truk di Bandung Barat

Tags

x|close