Dasco Pimpin Rakor DPR dengan Pemerintah, Bahas Pemulihan Aceh Pasca Bencana

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Jan 2026, 11:51
thumbnail-author
Muslimin Trisyuliono
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad memimpin rapat koordinasi (Rakor) Satuan Tugas (Satgas) pemulihan bencana DPR RI dengan pemerintah membahas pemulihan Aceh setelah bencana menerjang wilayah tersebut. Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad memimpin rapat koordinasi (Rakor) Satuan Tugas (Satgas) pemulihan bencana DPR RI dengan pemerintah membahas pemulihan Aceh setelah bencana menerjang wilayah tersebut.

Ntvnews.id, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad memimpin rapat koordinasi (Rakor) Satuan Tugas (Satgas) pemulihan bencana DPR RI dengan pemerintah membahas pemulihan Aceh setelah bencana menerjang wilayah tersebut. 

Rapat digelar di Banda Aceh, Aceh, Sabtu 10 Januari 2026  rapat koordinasi lanjutan setelah pertama kali digelar pada Selasa 30 Desember 2025 lalu.

Sejumlah pimpinan dan anggota DPR RI turut hadir dalam rapat tersebut diantaranya Wakil Ketua DPR F-PKB Cucun Ahmad Syamsurijal, Ketua MKD DPR Nazaruddin Dek Gam, Wakil Ketua Komisi IV DPR Abdul Wachid, Wakil Ketua Komisi V DPR Andi Iwan Darmawan, dan Anggota Komisi VI DPR Kawendra Lukistian. 

Sementara dari pemerintah, rapat dihadiri Ketua Satgas Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Pemerintah sekaligus Mendagri Tito Karnavian, Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Perumahan Maruarar Sirait (Ara), Menteri PU Dody Hanggodo, Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti, Wamendikdasmen Atip Latipulhayat, Wakil Kepala BPKP Agustina Arumsari, Wakil Kepala BP BUMN Teddy Barata, Sestama BNPB Rustian.

Baca juga: Tinggal 4 Daerah, Wilayah Terdampak Bencana Sumatra Masuk Masa Transisi Darurat

Baca juga: Satgas PKH Identifikasi 12 Perusahaan Diduga Penyebab Banjir Sumatera

Selain itu hadir Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad, dan Wakasatgas III yang juga Wadankor Brimob Irjen Reza Arief Dewanto, serta Wakasatgas I Letjen TNI Richard Tampubolon.

Dasco menyampaikan bahwa rapat kali ini difokuskan pada penyampaian laporan tindak lanjut hasil rakor sebelumnya. 

Ia menegaskan, Satgas DPR RI akan merangkum hasil koordinasi secara terintegrasi untuk kemudian disampaikan kepada Satgas pemerintah sebagai bahan pengambilan langkah lanjutan.

x|close