Respons Pemerintah Soal Marsinah Jadi Pahlawan dan Kelanjutan Kasus Kematiannya

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Nov 2025, 13:41
thumbnail-author
Deddy Setiawan
Penulis
thumbnail-author
Dedi
Editor
Bagikan
Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi (NTVnews.id)

Ntvnews.id, Jakarta - Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menegaskan bahwa penetapan almarhumah Marsinah sebagai Pahlawan Nasional oleh Presiden Prabowo Subianto tidak berkaitan dengan penyelidikan hukum atas kasus kematiannya pada 1993.
Hal itu disampaikan Prasetyo dalam konferensi pers di Kompleks Istana Kepresidenan, usai upacara pengukuhan 10 tokoh sebagai Pahlawan Nasional, Senin, 10 November 2025.

Menjawab pertanyaan wartawan terkait kemungkinan pemerintah membuka kembali penyidikan kasus Marsinah, Prasetyo menegaskan bahwa penganugerahan gelar pahlawan murni didasarkan pada jasa dan perjuangan almarhumah bagi bangsa dan negara.

"Ya, saya kira enggak ada hubungannya juga ya. Jadi hari ini memang tadi sebagaimana sudah disampaikan bahwa kita melihat jasa-jasa dari para tokoh-tokoh terutama juga para pendahulu-pendahulu kita,” kata Prasetyo.

Baca Juga: Profil Marsinah, Aktivis Buruh yang Diberikan Gelar Pahlawan Nasional

Ia menekankan bahwa semangat Hari Pahlawan 2025 adalah untuk menghargai pengabdian dan keteladanan para tokoh bangsa, bukan meninjau kembali sisi kontroversial dari perjalanan hidup mereka.

"Nah, marilah sekali lagi kita belajar untuk melihat yang baik, melihat jasa-jasanya, bahwa masing-masing memiliki kekurangan sudah pasti. Tapi mari kita bersama-sama melihat ke depan ya, semua generasi punya masa, semua masa ada orangnya, ada prestasi, ada kelebihan, ada kekurangan,” ujarnya.

Keluarga besar almarhum Marsina <b>(NTVnews.id)</b> Keluarga besar almarhum Marsina (NTVnews.id)

Menurut Prasetyo, pemerintah ingin agar masyarakat meneladani semangat perjuangan dari para pahlawan tanpa terjebak pada perdebatan masa lalu. Ia menegaskan bahwa penetapan pahlawan nasional adalah hasil kajian panjang dan pertimbangan menyeluruh dari berbagai pihak, termasuk Dewan Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan.

Baca Juga: Marsinah Jadi Pahlawan Nasional, Marsini: Ini Simbol Kemenangan Buruh

"Marilah kita belajar untuk melihat jasa dari para pendahulu-pendahulu kita,” tutup Prasetyo dengan nada penuh penghormatan.

Pernyataan tersebut menjadi penegasan dari pemerintah bahwa penghargaan terhadap Marsinah sebagai Pahlawan Nasional merupakan bentuk pengakuan atas dedikasinya dalam memperjuangkan hak-hak buruh di Indonesia, bukan bagian dari proses hukum yang sudah berlalu.

Dengan demikian, melalui momentum Hari Pahlawan tahun ini, pemerintah mengajak masyarakat untuk meneladani nilai-nilai kejuangan Marsinah serta semangatnya dalam memperjuangkan keadilan sosial tanpa memandang latar belakang atau perbedaan masa lalu.

x|close