Stadion Mini di Tangerang Porak Poranda Dihantam Angin Kencang

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 7 Okt 2025, 17:23
thumbnail-author
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
stadion mini di Tangerang stadion mini di Tangerang (info tangerang raya)

Ntvnews.id, Jakarta - Stadion Mini Kecamatan Gunung Kaler, Kabupaten Tangerang, dilaporkan rusak akibat dihantam angin kencang. Peristiwa itu disebutkan terjadi pada Selasa (7/10/2025) dini hari sekitar jam 02.00 WIB.

Kanopi stadion nampak rusak parah. Atap kanopi bahkan bergelantungan di kabel-kabel yang menjuntai. Semua isi terlihat hancur.

Sekretaris Kecamatan Gunung Kaler Subhan, saat dikonfirmasi menyebut, kerusakan di stadion mini tergolong parah. Dia mengatakan, akibat peristiwa itu, aktivitas di Stadion Mini Gunung Kaler ditutup sementara.

"Hampir semuanya (rusak), kalau teman-teman dari media ke lapangan, itu semuanya total. Jadi yang tembok ini juga sudah pada retak-retak gedungnya," kata Subhan dilansir dari akun info tangerang raya.

"Karena memang total itu ya, rusaknya itu total. Kerugian sekitar Rp3 miliaran," ucap Subhan menjawab kerugian materiil.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Info Tangerang Raya (@info.tangerang.raya)

Baca Juga: Angin Puting Beliung Porak-porandakan Kawasan Kalideres Jakbar

Subhan memastikan kerusakan parah murni diakibatkan kencangnya angin puting beliung. Bahkan kata dia, akibat angin puting beliung, ada salah satu rumah warga yang juga dilaporkan mengalami kerusakan.

"Ini parah, kalau tidak dibangun total, khawatirnya gedung ini akan kurang maksimal," terang Subhan.

Subhan belum tahu hingga kapan Stadion Mini Gunung Kaler ditutup untuk kegiatan masyarakat. Hal itu lantaran masih banyak sisa material sekaligus kondisi bangunan yang dia sebut mengkhawatirkan.

"Ditutup sementara sampai waktu yang kita juga belum tahu kapan waktunya untuk dibuka lagi," tandas Subhan.

Baca Juga: Dump Truck Terjun dari Tol Tangerang–Merak, Timpa Mobil dan Motor

x|close