Ayah Lula Lahfah Angkat Bicara soal Teriakan yang Terdengar di Apartemen

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 27 Jan 2026, 15:59
thumbnail-author
Dedi
Penulis & Editor
Bagikan
Tangkapan layar selebgram Lula Lahfah melalui akun resmi instagramnya @lulalahfah. ANTARA/Instagram/@lulalahfah/Luthfia Miranda Putri. Tangkapan layar selebgram Lula Lahfah melalui akun resmi instagramnya @lulalahfah. ANTARA/Instagram/@lulalahfah/Luthfia Miranda Putri. (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Ayah almarhumah Lula Lahfah, M Feroz, akhirnya angkat bicara mengenai kabar duka kepergian putrinya. Dalam keterangannya, ia menegaskan bahwa hingga kini dirinya belum mengetahui secara rinci kronologi peristiwa yang terjadi di apartemen tempat Lula tinggal. Informasi yang ia terima masih sebatas laporan awal dari pihak-pihak di lokasi.

Menanggapi isu yang berkembang mengenai adanya teriakan yang sempat terdengar oleh saksi mata, M Feroz mengaku tidak bisa memastikan sumber maupun konteks teriakan tersebut. Menurutnya, pihak yang benar-benar mengetahui detail kejadian adalah orang-orang yang berada langsung di sekitar lokasi saat itu.

"Beneran aku nggak tahu. (Teriakan) itu kan mungkin yang membantu dia itu ya," kata M Feroz di rumah duka kawasan Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, pada Senin (26/1/2026).

M Feroz kemudian menjelaskan situasi saat Lula pertama kali ditemukan di dalam unit apartemennya. Ia menyebut bahwa pintu apartemen dibuka oleh pembantu bersama pihak manajemen apartemen. Dalam momen tersebut, asisten Lula juga berada di lokasi dan mendengar langsung teriakan yang berasal dari sang pembantu.

Baca Juga: Kemendes: Penggunaan Dana Desa 2026 Harus Dipublikasikan Terbuka

"Cuma pembantu sama manajemen apartemen aja yang buka pintu. Asisten dia juga ada pas di situ dengar teriakan pembantu itu. Jadi kaget semua lah," ungkapnya.

Ia menambahkan, Lula ditemukan pada sore hari. Meski tidak menyebutkan secara pasti, waktu kejadian diperkirakan sekitar pukul enam petang.

"Jam 6 sore kalau nggak salah ya," ujarnya singkat.

Terkait perkembangan penanganan kasus, M Feroz mengungkapkan bahwa dirinya belum menerima informasi lanjutan dari pihak berwenang. Hingga saat ini, ia hanya mengetahui penjelasan awal yang disampaikan kepadanya.

Baca Juga: KPK Geledah Kantor Dinas PUPR Kota Madiun Terkait Kasus Wali Kota Nonaktif Maidi

"Belum, cuma yang pertama aja itu (soal sakit)," katanya.

M Feroz juga menanggapi kabar mengenai rencana pelaporan yang disebut-sebut akan dilakukan oleh Bravy dan Greta Irene, rekan dari Reza Arap, terkait isu yang menyeret nama almarhumah Lula Lahfah. Ia menegaskan tidak mengetahui detail mengenai langkah hukum tersebut maupun klarifikasi yang beredar.

"Saya nggak tahu masalah lapor-melapor, ada klarifikasi saya nggak tahu. Saya tahunya beritanya yang awal saja. Karena dia orang lama Lula ya, sahabatnya itu, saya tahunya dia sama Lula (dekat). Jadi kita percaya aja. Itu saja yang kita tahu," pungkas M Feroz.

x|close