Cerita Marsha Aruan Saat Syuting Bareng Fajar Sadboy di Series 'Yang Penting Ada Cinta'

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 15 Jan 2026, 05:00
thumbnail-author
April
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Cast Series Yang Penting Ada Cinta Cast Series Yang Penting Ada Cinta (NTVNews)

Ntvnews.id, Jakarta - Series terbaru "Yang Penting Ada Cinta", dibintangi oleh sejumlah artis besar Tanah Air seperti Marsha Aruan, Irzan Faiq dan Fajar Sadboy.

Series romansa dibalut komedi lucu ini, akan tayang serentak mulai 19 Januari 2026. Dimana pada saat proses syuting, Marsha Aruan sebagai pemeran Renata merasa terkejut saat mengetahui ia beradu akting dengan Fajar Sadboy. 

Pasalnya Marsha sedikit kesulitan untuk membedakan karakter Fajar dalam peran dan karakter aslinya. Tingkah lucu Fajar selalu berhasil menghibur Marsha dan para pemain lainnya saat berada di lokasi syuting series baru ini.

"Aku termasuk ada sih part-part ke-distract pastinya. Karena kebetulan jam waktu syutingnya juga ya, mungkin belum tidur, ada yang sudah di atas jam 12. Itu kan ya namanya kita sudah capek ya, jadi kadang-kadang konsentrasinya hilang gitu," kata Marsha Aruan, 14 Januari 2026.

Selain Fajar, diakui Arif Brata jika kehadiran Fajar dalam set juga seringkali menambah kelucuan dan membantu suasana agar selalu hidup di tengah capeknya kegiatan syuting.

"Anehnya sih sebenarnya anak ini bukan aneh ya. Dia unik. Berbeda dari yang lain aja, Jadi buat kami suasananya jadi cair lagi, ketawa lagi. Tapi kalau sudah lewat jamnya kayak, ‘Mending kau diam dulu ya Fajar," sahut Arif Brata.

Salah satu kelucuan Fajar di set yakni, seringkali mengganggu kameraman dengan tingkah jenakanya.

"Salah satu contohnya adalah ketika scene diambil, selesai, harusnya dia enggak ada di kamera. Tapi ada aja tingkahnya dia, entah suaranya batuk, entah terjatuh," ucap Arif.

Sebagai informasi, series Yang Penting Ada Cinta merupakan webseries kolaborasi SMARTFREN dan MNC Pictures, dimana Serial berisi enam episode ini akan tayang mulai Senin, 19 Januari 2026, di kanal YouTube. 

Series baru ini akan mengangkat alur yang ringan namun cukup emosional, dimana dalam setiap episodenya akan menghadirkan potret keseharian yang sangat relevan dengan kehidupan gen Z, sekaligus menyampaikan banyak pesan moral tentang arti bertahan hidup dan saling mendukung dalam anak muda untuk mewujudkan mimpinya.

x|close