Dwi Andhika Bakal Vakum Sejenak Usai Idap Penyakit Serius

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 27 Okt 2025, 14:24
thumbnail-author
April
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Dwi Andhika Dwi Andhika (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Presenter Dwi Andhika akui akan istirahat total dan vakum sejenak karena merasa kena tekanan mental terkait penyakit yang diidapnya.

Siapa sangka sosok yang dikenal ceria dan heboh itu ternyata tengah menyembunyikan rasa sakitnya, dan tengah menjalani masa pemulihan dari masa sakit yang dialaminya.

"Tiba-tiba selama sebulan aku diistirahatkan, tidak ada aktivitas, mental juga lumayan keganggu," kata Dwi Andhika ke awak media, 27 Oktober 2025.

Menurut pengakuannya saat ini Dwi Andhika tengah menjalani pengobatan akibat infeksi di bagian pahanya yang dianggap serius oleh dokter, usai terserang penyakit tifus beberapa waktu lalu.

"Karena memang itu nahan sakit, terus energinya juga sangat low banget," sahutnya.

Dalam kondisinya saat ini, Dwi Andhika mengaku seringkali merasa drop jika melakukan banyak aktivitas.

"Apalagi yang namanya tifus itu kan bisa lama. Jadinya, itulah yang membuat aku jadi drop, drop, drop, drop, tambah drop lagi," jelasnya.

Rasa sakit yang diidap Dwi Andhika itu terjadi sejak September 2025 dimana ia sempat dinyatakan sakit tifus dengan kondisi yang memilukan.

"Awalnya pertama kan aku rawat jalan dulu, home care. Ya itu menyatakan kalau aku tifus, tingginya (suhu) sampai 39-40 derajat, itu kan sudah enggak enak banget rasanya, sudah gitu pusing bukan kepalang," katanya.

Saat pemulihan dari sakit tifusnya, presenter 39 tahun itu mengalami hal aneh, dimana paha kanannya semakin membengkak dan membuat benjolan.

"Disaat berbarengan merasakan ketidakenakan itu, aku juga merasakan ketidakenakan di kaki aku. Tifusnya sudah selesai, kok kakinya tambah bengkak tambah bengkak, akhirnya sampai ngebentuk kayak telur gitu loh di paha ini," ucapnya.

Setelah hasil pemeriksaan, Dwi Andhika didiagnosa terkena infeksi jaringan lunak yang sudah sangat dalam dan membentuk abses atau kantung nanah.

Lokasi infeksi Dwi Andhika cenderung sangat berbahaya membuat tim medis tidak punya pilihan selain melakukan operasi. 

"Ternyata aku terkena infeksi jaringan lunak yang dalam banget. Ada absesnya, dan itu tuh dekat ke getah bening dan saraf dan semua peredaran darah," pungkasnya.

x|close