Klasemen dan Hasil Liga Champions: PSG, Bayern, Inter, Arsenal dan Madrid Sempurna

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Okt 2025, 10:20
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
PSG PSG (X: PSG)

Ntvnews.id, Jakarta -  Liga Champions Kamis dini hari tadi, 23 Oktober 2025, menyuguhkan laga-laga penuh gol dan drama. Sejumlah klub besar seperti Bayern Munich, Chelsea, dan Liverpool meraih kemenangan telak, sementara Real Madrid melanjutkan tren sempurna mereka di Eropa.

Bermain di Stadion Santiago Bernabéu, Real Madrid berhasil menundukkan Juventus dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal kemenangan Los Blancos dicetak Jude Bellingham pada menit ke-57, setelah memanfaatkan bola rebound dari tembakan Vinícius Junior.

Kiper Thibaut Courtois tampil impresif dengan empat penyelamatan penting yang memastikan Madrid tetap sempurna di fase grup.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Fabrizio Romano (@fabriziorom)

Dari Jerman, Liverpool akhirnya bangkit setelah empat kekalahan beruntun dengan menghancurkan Eintracht Frankfurt 5-1. Hugo Ekitike membuka keunggulan The Reds, disusul gol-gol dari Virgil van Dijk dan Ibrahima Konaté lewat situasi bola mati.

Cody Gakpo serta Dominik Szoboszlai melengkapi pesta gol tim asuhan Jürgen Klopp tersebut. Pemain muda Jerman, Florian Wirtz, tampil menonjol dengan dua assist yang memanjakan rekan-rekannya.

Liverpool Gilas Frankfurt Skor 5-1 di Liga Champions

Sementara itu, di Stamford Bridge, Chelsea juga berpesta gol usai melumat Ajax Amsterdam 5-1. Kemenangan ini mencatat sejarah baru di Liga Champions untuk pertama kalinya tiga pemain remaja mencetak gol bagi satu tim dalam satu laga. Mereka adalah Marc Guiu (19 tahun), Estevão (18), dan Tyrique George (19). Estevão bahkan memecahkan rekor sebagai pencetak gol termuda Chelsea di ajang ini.

Di laga lainnya, Athletic Club dan Galatasaray meraih kemenangan meyakinkan atas lawan masing-masing, sedangkan duel antara AS Monaco vs Tottenham serta Atalanta vs Slavia Praha berakhir imbang tanpa gol.

Hasil Liga Champions Matchday ketiga

- Barcelona vs Olympiacos 6-1
- Kairat vs Pafos 0-0
- Newcastle United vs Benfica 3-0
- PSV Eindhoven vs Napoli 6-2
- Bayer Leverkusen vs PSG 2-7
- Union Saint-Gilloise vs Inter Milan 0-4
- FC Copenhagen vs Borussia Dortmund 2-4
- Villarreal vs Manchester City 0-2
- Arsenal vs Atletico Madrid 4-0
- Athletic Bilbao vs Qarabag 3-1
- Galatasaray vs Bodo/Glimt 3-1
- Chelsea vs Ajax Amsterdam 5-1
- Real Madrid vs Juventus 1-0
- Sporting CP vs Marseille 2-1
- AS Monaco vs Tottenham 0-0
- Atalanta vs Slavia Praha 0-0
- Eintracht Frankfurt vs Liverpool 1-5
- Bayern Munich vs Club Brugge 4-0.

x|close