Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah kafe di Bali menjadi perbincangan hangat di media sosial setelah menyajikan minuman matcha dengan konsep yang tidak biasa, yakni menggunakan kemasan menyerupai infus rumah sakit.
Dilansir akun Instagram @pembasmi.kehaluan, Rabu 7 Januari 2026, cara penyajian tersebut menuai kontroversi, terutama terkait aspek keamanan dan kelayakan kemasannya.
Dalam video yang viral, terlihat seorang pelayan menyuguhkan minuman matcha dalam wadah mirip kantong infus, lalu mengaitkan selang ke tangan pelanggan. Melalui selang tersebut, pelanggan kemudian dapat mengalirkan minuman ke dalam gelas.
View this post on Instagram
Gimmick penyajian ala peralatan medis ini langsung menuai beragam reaksi negatif dari warganet. Banyak yang mempertanyakan keamanan kemasan infus tersebut, termasuk dugaan apakah kemasan yang digunakan merupakan barang baru atau justru bekas pakai.
Perhatian netizen juga tertuju pada adanya keterangan “D5” yang tertera pada kemasan.
Baca Juga: Viral Video Pegawai Chagee Racik Minuman Pakai Tangan Kosong ala India
Tak hanya itu, pada bagian belakang kemasan tersebut tercantum nama “Otsuka” sebagai produsen, yang semakin memicu polemik di kalangan pengguna media sosial.
“Kalau ternyata packaging itu aman dan ada vendor sendiri yang buat, tetap bermasalah karena mencantumkan sama persis seperti barang aslinya, termasuk Otsuka. Kalau ternyata itu bekas limbah medis, makin parah lagi,” tulis salah satu netizen.
Hingga kini, belum ada keterangan resmi dari pihak kafe terkait konsep penyajian tersebut maupun klarifikasi mengenai keamanan dan asal-usul kemasan yang digunakan.
Viral Minum Kopi Berkonsep Infus di Kafe Bali Tuai Kontroversi (Istimewa)