Kabel Bawah Laut Diduga Kena Jangkar, Ini yang bikin Internet Telkomsel dan IndiHome Terganggu

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Jan 2026, 09:01
thumbnail-author
Dedi
Penulis & Editor
Bagikan
Telkomsel menyampaikan siap mematuhi kebijakan pengaturan penggunaan kartu SIM. Telkomsel menyampaikan siap mematuhi kebijakan pengaturan penggunaan kartu SIM.

Ntvnews.id, Jakarta - Gangguan besar pada layanan internet Telkomsel dan IndiHome terjadi secara nasional pada Kamis siang, 22 Januari 2026. Masalah ini membuat ribuan pelanggan kesulitan mengakses internet dan layanan digital yang bergantung pada jaringan Telkom.

Sejak siang hari, laporan gangguan bermunculan dari berbagai daerah. Koneksi internet dilaporkan melambat hingga terputus total, baik untuk kebutuhan pekerjaan, komunikasi, maupun akses aplikasi daring. Keluhan tersebut dengan cepat menyebar di media sosial X dan menjadi perbincangan luas.

Sorotan utama dari gangguan ini mengarah pada dugaan kerusakan kabel bawah laut milik IndiHome yang disebut terkena jangkar kapal. Informasi ini mencuat setelah sejumlah pelanggan mengaku mendapatkan penjelasan langsung dari layanan pelanggan.

Salah satu keluhan datang dari akun X @meowbiness yang mengungkapkan kesulitan operasional akibat putusnya jaringan internet di kantornya. Dalam unggahannya, ia menulis:

Baca Juga: Cerita Teror Lama dan Ritual Mistis Bersatu di Film Kafir Gerbang Sukma

"Abis call Indihome gara-gara jaringan 1 kantor ilang, ternyata emang gangguan semuanya katanya kabel di bawah laut kena jangkar, PR banget kerjaan gue sangat amat butuh internet."

Keluhan serupa juga disampaikan oleh pelanggan lain yang menyoroti kualitas layanan dan respons pengaduan. Akun @cimut19410822 menuliskan kekecewaannya terhadap layanan IndiHome setelah berada di bawah Telkomsel:

"Indihome semenjak dipegang Telkomsel ginih jelek.. mana telp pengaduannya gak diangkat. Tolong ya Telkomsel, saya membayar mahal untuk pelayanan bagus, perbaiki sikap karyawannya."

Baca Juga: Prabowo Selfie Bareng Zinedine Zidane di Davos saat WEF 2026

Di tengah gelombang keluhan tersebut, Telkomsel disebut telah menurunkan tim teknis untuk melakukan pengecekan serta penanganan gangguan jaringan. Meski begitu, dampak gangguan terlanjur meluas dan dirasakan tidak hanya oleh pelanggan IndiHome.

Lembaga pemantau lalu lintas internet global, NetBlocks, turut mencatat adanya gangguan konektivitas berskala besar di Indonesia pada hari yang sama. Dalam pemantauannya, layanan Telkomsel dan IndiHome termasuk di antara penyedia jasa yang terdampak.

Gangguan ini kembali menyoroti kerentanan infrastruktur kabel bawah laut terhadap aktivitas pelayaran. Dugaan kabel terkena jangkar menjadi perhatian utama publik, mengingat dampaknya yang signifikan terhadap layanan internet nasional dan aktivitas masyarakat yang sangat bergantung pada koneksi digital.

x|close