Ntvnews.id, Jakarta - Kabar bahagia tengah dirasakan oleh pasangan selebriti muda El Rumi dan Syifa Hadju yang baru saja melangsungkan acara lamaran bersama keluarga besar.
Acara yang digelar secara intimate dan super mewah itu, mengusung konsep alam dimana seluruh dekorasi dihiasi oleh bunga, sayuran dan nuansa anyaman.
Tak hanya El Rumi, rasa bahagia pun turut dirasakan oleh Ahmad Dhani karena akan kembali mendapatkan menantu seperti bidadari dalam waktu dekat.
"Kebahagiaan hari ini layak didapatkan oleh El, di hari ini adalah hadiah terbaik yang diberikan Tuhan kepada El Rumi," kata Ahmad Dhani, 23 Januari 2026.
Saat ditanya soal rencana pernikahan El Rumi dan Syifa Hadju, Ahmad Dhani sontak membocorkan bahwa putra keduanya itu akan menikah di bulan Mei 2026.
"Bahagianya El mendapatkan seorang bidadari pokonya semuanya bahagia. Semoga lancar sampai menikah nanti di bulan Mei ya?" sahutnya.
Mendengar jawaban Ahmad Dhani tersebut, Mulan Jameela yang berada disampingnya langsung sigap menutupi kabar pernikahan El Rumi dan Syifa Hadju.
"Masih rahasia ya," tegas Mulan.
Sebagai informasi, El Rumi sebelumnya sudah melamar Syifa Hadju di Swiss pada Oktober 2025 dengan cincin berlian super mewah seharga Rp1 miliar. Dan pada saat acara lamaran kemarin, adik Al Ghazali itu kembali memberikan hadiah kalung berlian seharga Rp250 juta.
Momen lamaran El Rumi dan Syifa Hadju (Instagram )