Andre Rosiade Ungkap Alasan Utama Pratama Arhan dan Azizah Salsha Bercerai

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 13 Nov 2025, 10:19
thumbnail-author
April
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Pratama Arhan, Azizah Salsha Pratama Arhan, Azizah Salsha (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Politisi Andre Rosiade ikut buka suara terkait nasib perceraian Pratama Arhan dengan Azizah Salsha, dimana keduanya resmi bercerai pada 29 September 2025 di Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang.

Menurut penjelasan Andre di podcast dr. Richard Lee, pemicu utama Arhan dan Azizah cerai yakni karena adanya ketidakcocokan satu sama lain selama 2 tahun menikah.

"Ya kan jelas, di putusan pengadilan kan ada kan karena ketidakcocokan," ujar Andre Rosiade, 13 November 2025.

Di sisi lain, adapun alasan lain hingga keduanya berpisah yakni karena komunikasi antara Azizah Salsha dan Arhan memang tidak bagus, dimana keduanya memang long distance married, Azizah yang berada di Jakarta dan Arhan di Bangkok. 

"Komunikasi gak bagus, gak baik, ya sudah mereka sepakat berpisah menikah baik-baik, berpisah baik-baik, dua anak ini saling pamit ke keluarga besar masing-masing," sambungnya.

Bahkan Andre Rosiade mengungkap jika pernikahan Azizah dan Arhan terjadi bukan karena dijodohkan olehnya, melainkan karena keinginan mereka berdua. Sebagai orang tua, Andre hanya mendukung dan mengizinkan anak-anaknya untuk bahagia bersama.

"Saat itu saya menghormati pilihan anak saya, anak saya sama Arhan sepakat nikah, karena mereka yakin dan sepakat ya sudah kami fasilitasi. Jadi gak ada by design," katanya.

"Memang mereka yang minta nikah kan ke kami, sama halnya disaat mereka memutuskan berpisah, mereka pisah baik-baik," tutupnya.

Baca Juga: Andre Rosiade: Perpisahan Arhan dan Azizah Secara Baik-baik

x|close