Bojan Hodak Keluhkan Wasit Usai Persib Ditahan Imbang Persik

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 6 Jan 2026, 16:33
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak (Website Persib Bandung)

Ntvnews.id, Jakarta - Persib Bandung harus puas meraih satu poin setelah ditahan imbang 1-1 atas Persik Kediri dalam lanjutan Super League di Stadion Brawijaya pada Senin kemarin, 5 Januari 2026.

Gol Persib Bandung ditorehkan Saddil Ramdani di menit ke 68. Sedangkan gol penyeimbang Persik Kediri lahir di menit ke 90 dibukukan Muhammad Firly.

Setelah pertandingan berakhir, pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengeluhkan kepemimpinan wasit dalam laga tersebut.

Persib Bandung <b>(Persib)</b> Persib Bandung (Persib)

"Ya, pertama saya akan menyinggung soal wasit. Saya tidak senang dengannya, tentu saja kami akan mengirim surat (protes). Saya tidak bisa bicara banyak tentang wasit, itu saja," kata Bojan Hodak dilansir situs Persib Bandung.

Baca Juga: Sir Jim Ratcliffe Murka Atas Kritikan Ruben Amorim Berujung Pemecatan

"Tidak bisa. Karena kalau saya beritahu, nanti potong gaji (denda). Jadi saya tidak mau itu (komentari wasit)," sambung pelatih asal Kroasia itu.

Hasil tersebut juga membuat Persib Bandung gagal kembali ke puncak klasemen Super League. Kini mereka berada di peringkat ketiga dengan 35 poin, hanya tertinggal dua poin dari Borneo FC yang berada di puncak klasemen.

HIGHLIGHT

x|close