Federico Barba Dipastikan Tinggalkan Persib Bandung

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 6 Jan 2026, 10:05
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Federico Barba Federico Barba (Persib Bandung)

Ntvnews.id, Jakarta - Masa depan Federico Barba akhirnya terjawab. Ia langsung mengkonfirmasi bakal meninggalkan Persib Bandung dengan alasan masalah keluarga.

Hal ini terlihat dari sejumlah komentar Federico Barba di akun Instagram pribadinya, ketika banyak penggemar Persib Bandung menanyakan alasan terkait meninggalkan Maung Bandung.

"Terima kasih Federico Barba, atas dedikasinya. Kami menghormati semua keputusan anda. Mari berharap mereka adalah pilihan terbaik. Mohon maaf kelakukan kami yang tidak pantas," tulis salah satu penggemar Persib Bandung, Selasa 6 Januari 2026.

Persib Bandung vs Persebaya Surabaya <b>(X: Persib)</b> Persib Bandung vs Persebaya Surabaya (X: Persib)

Lantas Federico Barba pun memberikan jawaban atas komentar tersebut, "Terima kasih atas pesan ini. Saya mohon maaf kepada kalian semua, tetapi masalah keluarga yang serius membutuhkan saya segera kembali ke Eropa."

Selain itu juga, pemain asal Italia tersebut membalas komentar lain dengan menyebutkan bahwa dirinya tengah mengalami masalah keluarga yang sangat serius dan terpaksa harus meninggalkan Persib Bandung dan kembali ke Italia.

Namun terkait masa depan Federico Barba, Persib Bandung belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait keputusan pemain berusia 32 tahun itu untuk meninggalkan Maung Bandung.

x|close