Ntvnews.id, Jakarta - Honda tengah mempersiapkan perubahan identitas visual yang bersifat sederhana namun sarat makna seiring dengan langkah perusahaan yang semakin serius memasuki era elektrifikasi kendaraan.
Laman Carscoops melaporkan bahwa Honda mengumumkan emblem baru yang akan mulai digunakan pada kendaraan listrik produksi massal serta diterapkan di berbagai lini bisnis otomotif lainnya, termasuk jaringan diler dan divisi balap. Informasi tersebut disampaikan pada Selasa, 13 Januari 2026 waktu setempat.
Logo H ikonik Honda kini dihadirkan dengan tampilan yang lebih sederhana dan tanpa garis batas. Emblem hasil pembaruan tersebut dijadwalkan melakukan debut produksi pada kendaraan listrik dan hybrid generasi berikutnya mulai tahun 2027.
Honda menjelaskan bahwa penggunaan logo baru ini untuk sementara difokuskan pada model elektrifikasi. Hal tersebut disampaikan oleh perwakilan Honda di Amerika Serikat saat dimintai konfirmasi terkait penerapan emblem tersebut.
"Honda telah mengumumkan bahwa logo H-Mark yang baru akan diterapkan pada model EV/HEV yang diluncurkan setelah tahun 2027. Honda belum memiliki rincian untuk dibagikan mengenai model bensin saat ini." kata seorang juru bicara Honda di Amerika Serikat (AS).
Baca Juga: Honda Perpanjang Penangguhan Operasional Pabrik di China Akibat Krisis Chip
Emblem anyar tersebut pertama kali diperkenalkan kepada publik melalui konsep Honda Seri 0 pada awal tahun 2024. Model produksi pertama yang diperkirakan akan mengusung logo ini adalah SUV 0 yang akan diproduksi di Ohio, Amerika Serikat. Kendaraan tersebut semula direncanakan meluncur pada 2026, namun penggunaan resmi logo baru dipastikan dimulai pada 2027.
Setelah SUV 0, Honda juga akan meluncurkan Sedan 0 yang memiliki keterkaitan erat dan turut menampilkan emblem yang dapat menyala. Selain itu, Honda tengah mengembangkan SUV kompak 0 Alpha sebagai model global dengan fokus utama pada pasar Jepang dan India.
Tidak hanya terbatas pada kendaraan listrik murni, Honda memastikan logo baru tersebut juga akan digunakan pada jajaran mobil hybrid terbaru. Dalam periode 2027 hingga 2031, perusahaan berencana meluncurkan 13 model baru yang dibekali versi terkini dari sistem hybrid e:HEV.
Baca Juga: Permintaan Mobil Listrik Melambat, LG Energy Solution Lepas Pabrik Baterai EV ke Honda
Sistem hybrid yang diperbarui tersebut diklaim menawarkan efisiensi lebih baik, performa yang meningkat, serta integrasi komponen yang lebih optimal. Dengan demikian, beberapa model seperti coupe Prelude dan hatchback Super-One berpotensi menjadi model terakhir yang masih menggunakan emblem lama, kecuali jika Honda memutuskan menerapkan logo baru dalam penyegaran model selanjutnya.
Meski belum merinci masa depan branding untuk kendaraan bermesin pembakaran internal, Honda menegaskan bahwa identitas visual terbaru ini akan diterapkan secara bertahap di seluruh model mobil dan area bisnis lainnya, termasuk diler, inisiatif komunikasi, serta aktivitas motorsport.
Sebagai informasi, logo H telah menjadi simbol Honda sejak tahun 1963 dan telah mengalami beberapa kali pembaruan pada 1969, 1981, 1991, dan 2001. Versi terbaru ini terinspirasi dari citra dua tangan yang terentang, yang dimaknai sebagai “pendirian kedua” Honda dalam menghadapi fase transformasi menuju mobilitas masa depan.
(Sumber: Antara)
Emblem baru Honda. ANTARA/HO-Dok. Honda (Antara)