Warga Tapos Depok Ditemukan Tewas Tertusuk di Dalam Rumah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 9 Jan 2026, 06:10
thumbnail-author
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
warga tapos depok ditemukan tewas warga tapos depok ditemukan tewas (radar depok)

Ntvnews.id, Jakarta - Tragis seorang pria ditemukan tewas bersimbah darah di sebuah rumah warga yang berada di RT 2 RW 2, Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Tapos, Kota Depok, pada Kamis (8/1) malam. Korban diduga meninggal dunia akibat luka tusuk.

Ketua RT setempat, Euis Siti Saldah, mengatakan peristiwa tersebut diketahui setelah adanya laporan dari saksi yang berada di lokasi kejadian.

Kasusnya sudah ditangani pihak kepolisian.

Berdasarkan keterangan saksi, sebelum kejadian terdapat dua orang tak dikenal yang datang ke rumah korban dengan mengendarai sepeda motor. “Menurut keterangan temannya yang ada di rumah, ada dua orang datang mengendarai sepeda motor,” ujar Euis. Usai melakukan aksinya, kedua terduga pelaku langsung meninggalkan lokasi kejadian.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kabar Cimanggis 24 Jam (@kabarcimanggis24jam)

"Terjadi p3mbun*han dengan luka tus*k di wilaya RW 02, kelurahan Cilangkap, kecamatan Tapos, kota Depok. Peristiwa ini di ketahui terjadi sekitar pukul 18.30 WIB.
Korban di temukan dalam posisi telungkup dengan luka tus*k di bagian punggung. Saat di temukan, ponsel korban berada di depan televisi yang masih menyala.
Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap pelaku dan motif kejadian tersebut." tulis akun radar depokk.

Video dan informasi diunggah akun radar depok.

x|close