Ntvnews.id, Tangerang - Dalam peresmian Terminal Khusus Haji dan Umrah Bandara Soetta, Minggu, 4 Mei 2024, Presiden Prabowo Subianto menyatakan perlunya terus melakukan efisiensi agar pelayanan haji lebih baik dan biaya dapat ditekan lebih rendah.
"Dan Garuda juga saya minta efisien dilakukan semua upaya untuk menghilangkan hal-hal yang tidak perlu. Efisiensi bisa menurunkan biaya dan itu yang kita harus capai sekarang alhamdulillah menurunkan biaya haji 4 juta yang sudah dirasakan oleh jamaah haji tahun ini 203.000, tapi 4 juta saya minta dikurangi lagi karena saya belum puas. Kita harus yang termurah yang bisa kita capai." ujar Prabowo.
Baca Juga: Prabowo Resmikan Terminal Khusus Haji dan Umroh Bandara Soekarno-Hatta
Prabowo bahkan menargetkan biaya haji Indonesia bisa lebih rendah daripada negara tetangga.
"Kalau bisa lebih murah dari Malaysia. Saya kira bisa kira-kira pak kepala badan?" ujarnya.
"Siap," jawab kepala badan.
"Ya Siap, Menteri Agama?," tanya lagi Prabowo.
"Insyallah, Insya Allah, ditonton loh ini." timpal Prabowo.
Dalam kesempatan itu, Prabowo merasa terhormat dapat meresmikan fasilitas penting ini.
"Sekali lagi selamat dan dengan demikian Saya hari ini mendapat kehormatan besar untuk menghasilkan terminal khusus haji dan umroh Terminal 2F Bandara Internasional Soekarno-Hatta."