Ntvnews.id, Jakarta - Nama Onadio Leonardo dan Beby Prisillia saat ini tengah menjadi sorotan publik imbas keduanya terjerat kasus penyalahgunaan narkoba yang tengah ditangani pihak kepolisian. Kabar ini juga telah dikonfirmasi oleh pihak berwajib.
“Benar, (istri Onad) ikut diamankan juga,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Brigjen Ade Ary Syam Indradi, dilansir pada Jumat, 31 Oktober 2025.
Onad dan Beby diketahui ditangkap pihak berwajib di kawasan Ciputat Timur, Tangerang Selatan, sementara itu, satu orang lainnya ditangkap di TKP di Sunter, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Nah, berikut profil Beby Prisillia selengkapnya.
Baca Juga: Profil Onadio Leonardo, Bestie Habib Jafar yang Ditangkap Polisi Gegara Narkoba
Profil Beby Prisillia
Sebelum kabar ini mencuat, Beby dikenal publik sebagai istri yang berperan besar dalam menjaga keseimbangan hidup Onad. Ia bukan hanya pasangan hidup, tetapi juga sumber kekuatan bagi sang musisi yang kerap menjadi pusat perhatian karena gaya hidup dan kepribadiannya yang blak-blakan.
Beby Prisillia resmi menikah dengan Onadio Leonardo pada 29 Juni 2019. Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai dua anak, Juan Gianluca Leonardo Wage dan Janeera Deluca Leonardo Wage. Kehadiran kedua buah hati itu menjadi kebahagiaan besar sekaligus penguat hubungan rumah tangga mereka.
Namun, perjalanan keluarga kecil ini tidak selalu berjalan mulus. Sebelum kelahiran anak keduanya, Beby sempat mengalami keguguran hingga tiga kali. Pengalaman pahit itu menjadi ujian berat yang justru mempererat hubungan mereka.
  Onadio Leonardo  (ig Onadio Leonardo)
 Onadio Leonardo  (ig Onadio Leonardo) 
Dalam sejumlah wawancara, Onad pernah mengungkapkan rasa hormat dan kekagumannya terhadap ketegaran sang istri dalam menghadapi kehilangan tersebut. Tak hanya dikenal sebagai istri selebritas, Beby juga memiliki kepribadian yang hangat dan rendah hati.
Melalui unggahan media sosialnya, ia sering membagikan potret keseharian sederhana bersama keluarga kecil mereka, mulai dari momen bermain bersama anak-anak hingga kegiatan rumah tangga yang apa adanya. Sosoknya yang penyayang dan tulus membuat banyak warganet menaruh simpati.
Kehidupan rumah tangga Onad dan Beby juga sempat menjadi perhatian publik karena perbedaan keyakinan yang mereka anut. Meski begitu, pasangan ini dikenal mampu menjaga keharmonisan dan saling menghargai. Dalam beberapa kesempatan, Onad bahkan tampak mendukung Beby saat menjalankan ibadah puasa.
Kini, setelah kabar penangkapan Onadio Leonardo terkait dugaan penyalahgunaan narkoba mencuat ke publik, perhatian masyarakat kembali tertuju pada sosok Beby Prisillia. Banyak warganet yang menyampaikan dukungan dan doa agar pasangan ini dapat menghadapi ujian tersebut dengan tabah dan tetap mengutamakan masa depan anak-anak mereka.
 
             Onadio Leonardo (Instagram)
 Onadio Leonardo (Instagram)                              
                         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
             
             
             
             
             
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
             
             
             
            