Mauro Zijlstra Posting Foto Patung Panahan di GBK, Kode Gabung Klub BRI Super League?

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 20 Jan 2026, 13:50
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Tim Redaksi
Editor
Bagikan
Mauro Zijlstra Mauro Zijlstra (IG: Mauro Zijlstra)

Ntvnews.id, Jakarta - Pemain Timnas Indonesia, Mauro Zijlstra baru saja memposting momen ketika berada di patung panahan di Gelora Bung Karno (GBK) pada Senin kemarin, 19 Januari 2026.

Unggahan tersebut membuat banyak spekulasi bahwa Mauro Zijlstra bakal bergabung dengan klub Super League. Namun dalam postingan tersebut tidak disertai dengan keterangan.

Mauro Zijlstra tampak mengenakan celana pendek dan kemeja serta topi dengan warna yang selaras. Ia pun tidak menjelaskan terkait kunjunganya ke Indonesia, pasalnya sejauh ini belum ada agenda Timnas Indonesia untuk kumpul.

Timnas Indonesia vs Filipina (Mauro Zijlstra) <b>(X: Timnas Indonesia)</b> Timnas Indonesia vs Filipina (Mauro Zijlstra) (X: Timnas Indonesia)

Namun, ia masih memiliki kontrak bersama FC Volendam hingga 30 Juni 2027. Selain itu juga, pemain berusia 21 tahun itu memiliki nilai transfer sebesar Rp1.3 miliar.

Baca Juga: Presiden Senegal Tetapkan Libur Nasional Usai Juara Piala Afrika

Mauro Zijlstra memutuskan untuk memperkuat Timnas Indonesia setelah resmi dinaturalisasi. Ia sudah bermain sebanyak 3 kali dan di Timnas Indonesia U-22 tercatat empat kali serta berhasil mencetak satu gol.

Hingga berita ini diterbitkan belum ada informasi lebih lanjut terkait tujuan Mauro Zijlstra datang ke Indonesia dan belum ada klub Super League yang dikaitkan dengan sang pemain.

x|close