Beckham Putra Ngaku Sudah Dibhubungi John Herdman

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 19 Jan 2026, 10:19
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Beckham Putra Beckham Putra (IG: Beckham Putra)

Ntvnews.id, Jakarta -  Pemain Persib Bandung, Beckham Putra mengungkapkan bahwa dirinya telah menjalin komunikasi dengan pelatih Timnas Indonesia, John Herdman.

"Ya, dia (John Herdman) nanyain kabar juga, nanyain kabar gimana dan kondisinya gimana,” ujar Beckham kepada wartawan di Jakarta, Minggu 18 Januari 2026.

Beckham Putra menjelaskan, Herdman menghubunginya menjelang pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta pada lanjutan Super League, 11 Januari lalu. Pelatih asal Inggris itu juga menyampaikan salam serta mengaku menyaksikan laga tersebut melalui siaran televisi.

Ketum PSSI Erick Thohir dan Pelatih Timnas Indonesia John Herdman. <b>(Antara)</b> Ketum PSSI Erick Thohir dan Pelatih Timnas Indonesia John Herdman. (Antara)

“Dia juga sempat sampaikan salam juga sebelum lawan Persija karena dia nonton lawan Persija di televisi,” kata Beckham Putra.

Dalam laga tersebut, Beckham berhasil mencetak gol. Ia berharap performanya itu dapat menjadi pembuktian kepada sang pelatih timnas.

"Alhamdulillah saya bisa cetak goal (dalam laga itu). Semoga itu bisa jadi pembuktian saya juga (kepada Herdman),” ujarnya.

Baca Juga: Senegal Juara Piala Afrika 2025 Setelah Tekuk Maroko 1-0

Sebelumnya, John Herdman menyatakan akan memantau secara langsung pemain-pemain Timnas Indonesia yang tampil di kompetisi domestik Super League. Ia juga diketahui aktif berkomunikasi dengan sejumlah pemain Garuda.

Menurut Beckham, pendekatan yang dilakukan Herdman menjadi nilai tambah karena pelatih tidak ragu untuk langsung membangun kedekatan dengan para pemain.

“Baik sih karena itu bagus juga, karena dia langsung bisa chat pemain juga. Itu jadi nilai plus dia juga untuk bisa cepat berbaur sama pemain, tutup Beckham Putra.

John Herdman sendiri akan menghadapi agenda penting bersama Timnas Indonesia sepanjang 2026, termasuk menjalani debutnya bersama skuad Garuda pada ajang FIFA Match Day yang dijadwalkan berlangsung Maret mendatang.

x|close