Ntvnews.id, Jakarta - Klub yang diperkuat Mees Hilgers, FC Twente berhasil meraih kemenangan atas Sparta Rotterdam dengan skor 2-0 dalam lanjutan Eredivisie matchday ke 31 di Stadion Het Kasteel pada Minggu malam kemarin, 4 Mei 2025.
Kedua gol FC Twente masing-masing ditorehkan Michal Sadilek (42') dan Sem Steijn (45'). Hasil ini membuat Mees Hilgers dan kawan-kawan berada di peringkat kelima dengan 51 poin.
Baca Juga: Hasil Liga 1: Tekuk Madura United, Semen Padang Keluar dari Zona Degradasi
Dalam laga tersebut, pemain Timnas Indonesia itu tampil memungkai sejak menit awal hingga pertandingan berakhir yang membuat FC Twente berhasil berhasil mencuri tiga poin di markas Sparta Rotterdam.
Overwinning op Het Kasteel ????#FCTwente | #SPATWE pic.twitter.com/5PeQ3uimw6
— FC Twente (@fctwente) May 4, 2025
Melansir Sofascore, pemain Timnas Indonesia mendapatkan rating 7,7 setelah membuat tiga kali sapuan, satu blok, tiga kali intersep, empat kali tekel serta memenangkan tujuh kali dari sembilan duel di udara.
Seperti dikabarkan sebelumnya, Mees Hilgers sempat ragu untuk tampil setelah di pertandingan sebelumnya mengalami cedera. Akan tetapi, kini ia tampil sangat memukau di jantung pertahanan FC Twente.
Kemenangan ini juga mengkahir hasil buruk dalam lima pertandingan terakhir setelah hanya mampu meraih dua kali imbang dan tiga kali kekalahan di Eredivisie.