Hasil Liga Europa 2024/2025: Manchester United Menang Besar di Kandang Athletic Club

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 2 Mei 2025, 08:50
thumbnail-author
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Manchester United menang lawan Athletic Club pada leg pertama babak semifinal Liga Europa 2024/2025. Manchester United menang lawan Athletic Club pada leg pertama babak semifinal Liga Europa 2024/2025. (Instagram Manchester United)

Ntvnews.id, Jakarta - Manchester United menorehkan luka bagi Athletic Bilbao di leg pertama babak semifinal Liga Europa 2024/2025, Jumat (2 Mei 2025) dini hari WIB. Tampil di bawah tekanan puluhan ribu suporter tuan rumah, MU sukses membungkam The Lions 3-0. 

Bruno Fernandes memborong dua gol Setan Merah pada menit 37 (penalti) dan 45'. Sementara satu gol lainnya dipersembahkan oleh Casemiro saat pertandingan memasuki usia 30 menit.

Baca juga: Liverpool Samai Torehan Manchester United Usai Juara Premier League

Sejak kemenangan 3-0 di babak perempat final European Cup 1965/66, ini kali pertama MU mampu mencetak tiga gol pada babak pertama laga tandang di kompetisi Eropa. Hasil ini juga jadi skor babak pertama terbesar yang berhasil diukir skuad Setan Merah pada laga tandang sejak mereka berhasil mengalahkan Tranmere Rovers 5-0 pada Piala FA, Januari 2020 lalu. 

Di luar itu, kemenangan lawan Athletic akan membuat langkah MU menuju final semakin mudah. Apalagi pada leg kedua nanti, MU tampil di kandang, Old Trafford, Jumat (9/5/2025).

Tidak mudah sebenarnya bagi MU memetik poin penuh di markas Athletic. Dukungan fans yang luar biasa membuat tim tuan rumah tampil spartan sejak peluit kick off dibunyikan. 

Namun MU juga mampu tampil lepas dalam laga ini. Bahkan, bek yang kerap menuai hujatan dari fans sendiri, Harry Maguire berani meninggalkan posisinya untuk maju jauh ke depan.

Hasilnya luar biasa! Pada menit ke-30, Maguire sukses mengiris pertahanan tuan rumah dari sisi kiri. Dengan lincah, bek bertubuh raksasa itu melewati dua pemain Athletic Club sebelum kemudian melepas umpan silang terukur tepat ke jantung pertahanan The Lions.

Urgate yang pertama menjangkau bola, tapi arahnya tidak tepat. Bola liar tersebut kemudian disambut oleh tandukan keras Casemiro hingga akhirnya menjebol gawang Athletic Club.

San Memes terdiam. Para pendukung tuan rumah seakan tidak percaya Athletic kebobolan oleh MU. Namun kegelisahan tidak berlangsung lama karena masih ada waktu untuk mengejar. Kecolongan satu gol bukan berarti 'kiamat' bila melihat semangat tempur tim kesayangannya.

Sayang, bayangan comeback para pendukung Athletic Bilbao runtuh pada menit ke-34. Wasit menunjuk titik putih dan memberi kartu merah kepada palang pintu Athletic Club, Vivian. Hukuman ini diberikan setelah wasit melihat VAR atas pelanggaran terhadap Rasmus Hojlund. 

San Memes membisu. Hanya suara segelintir suporter MU yang terdengar. Tidak sedikit fans tuan rumah yang menutup wajah seakan tidak percaya dengan nasib yang menimpa The Lions. Apalagi, sebelumnya wasit tidak langsung meniup peluit saat Rasmus Hojlund terjatuh di kotak penalti. 

Memang ada sentuhan yang dilakukan Vivian terhadapnya. Mirip tarikan meski tidak terlalu keras. 

Vivian sampai kesal karena menganggap Hojlund terjatuh untuk mengelabui wasit. 

Namun keputusan telah diambil. Vivian harus meninggalkan lapangan. Sementara Setan Merah akhirnya berhasil menggandakan keunggulan lewat eksekusi penalti Bruno Fernandes.

Athletic berusaha bertahan dengan 10 pemain yang tersisa. Hanya saja, tim tamu juga semakin bergairah setelah mengantongi dua gol. Sebelum babak pertama berakhir, Bruno Fernandes kembali memperlebar jarak menjadi 3-0 memanfaatkan umpan dari Urgante. 

Di babak kedua, Athletic tidak bisa berbuat banyak. MU masih terus mendominasi. Fernandes bahkan nyaris mencetak hattrick pada menit ke-81. Beruntung penjaga gawang tuan rumah, Julen Agirrezabala masih cekatan untuk menepis tendangan mendapat pemain Portugal itu. 

Tidak ada gol tambahan hingga babak kedua usai. MU tetap menang dengan skor 3-0.

    

x|close