Titik Banjir Jakarta Minggu Pagi: 34 RT dan 19 Ruas Jalan Tergenang

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 18 Jan 2026, 09:19
thumbnail-author
Adiansyah
Penulis
thumbnail-author
Adiantoro
Editor
Bagikan
Banjir parah rendam Cengkareng Banjir parah rendam Cengkareng (Instagram @warga.jakbar)

Ntvnews.id, Jakarta - Hujan deras yang mengguyur DKI Jakarta dan sekitarnya sejak Minggu dini hari, 18 Januari 2026 kembali memicu genangan dan banjir di sejumlah wilayah ibu kota.

Berdasarkan update terkini BPBD DKI Jakarta hingga pukul 08.00 WIB, tercatat 34 RT dan 19 ruas jalan terdampak genangan dengan ketinggian bervariasi.

"BPBD mencatat saat ini terdapat 34 RT dan 19 ruas jalan tergenang," tulis keterangan yang dierima. 

Sebaran Wilayah Terdampak Genangan

Jakarta Barat menjadi wilayah dengan jumlah RT terdampak terbanyak, yakni 17 RT yang meliputi; kelurahan Kedaung Kali Angke 8 RT, tinggi air 45–60 cm. Kelurahan Rawa Buaya 4 RT dengan tinggi air 30 cm. Kelurahan Jelambar 1 RT, tinggi air 25 cm. Kelurahan Tegal Alur 4 RT dengan tinggi air 30-40 cm.

Jakarta Pusat tercatat 13 RT terdampak di Kelurahan Serdang dengan ketinggian genangan sekitar 30 cm. Kemudian di Jakarta Timur melaporkan 1 RT tergenang di Kelurahan Rawa Terate dengan ketinggian 40 cm.

Sementara itu, Jakarta Utara mencatat 3 RT terdampak, terdiri dari Kelurahan Ancol 1 RT dengan tinggi air 30 cm. Kelurahan Pademangan Barat 2 RT, tinggi air 30 cm.

19 Ruas Jalan Tergenang, Lalu Lintas Terganggu

Banjir Kampung Rawa Indah Jakut, Air Setinggi Paha Orang Dewasa <b>(Instagram @hadza_fadhli)</b> Banjir Kampung Rawa Indah Jakut, Air Setinggi Paha Orang Dewasa (Instagram @hadza_fadhli)

Selain permukiman, 19 ruas jalan utama di Jakarta juga terendam air dengan ketinggian 10 hingga 70 cm, di antaranya:

1. Jl. Industri VI, Kel. Gunung Sahari Utara, Jakarta Pusat Ketinggian: 10 cm

2. Jl. Cempaka Putih Barat 26, Kel. Cempaka, Jakarta Pusat Ketinggian: 10 cm

3. Jl. Karang Bolong Raya, Kel. Ancol, Kec. Pademangan, Jakarta Utara Ketinggian: 70 cm

4. Jl. Cakung Cilincing Raya, Kel. Rorotan, Kec. Cilincing, Jakarta Utara Ketinggian: 20 cm

5. Jl. Kp. Sepatan, Kel. Rorotan, Kec. Cilincing, Jakarta Utara Ketinggian: 30 cm

6. Jl. Boulevard Barat (Depan Lotte Mart), Kel. Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara Ketinggian: 15 cm

7. Jl. Boulevard Barat (My Bank), Kel. Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara Ketinggian: 20 cm

8. Jl. Gaya Motor Raya (Deoan Kodim 0502), Kel. Sungai Bambu, Jakarta Utara Ketinggian: 50 cm

9. Jl. Boulevard Utara, Kel. Kelapa Gading Timur, Jakarta Utara Ketinggian: 15 cm

10. Jl. Jembatan Tiga Raya, Kel. Penjaringan, Jakarta Utara Ketinggian: 60 cm

11. Jl. Pluit Selatan Raya (Depan Kantor Kecamatan Penjaringan), Kel. Penjaringan, Jakarta Utara Ketinggian: 25 cm

12. Jl. Pluit Raya (Depan Hotel JP), Kel. Penjaringan, Jakarta Utara Ketinggian: 45 cm

13. Jl. Tanah Merah, Kel. Penjaringan, Jakarta Utara Ketinggian: 30 cm

14. Jl. Perumahan Green Garden, Kel. Kedoya Utara, Kec. Kebon Jeruk, Jakarta Barat Ketinggian: 15 cm

15. Jl. Pangeran Tubagus Angke, Kel. Wijaya Kusuma, Kec. Grogol Petamburan, Jakarta Barat Ketinggian: 20 cm

16. Jl. Pangeran Tubagus Angke Raya, Kel. Jelambar Baru, Kec. Grogol Petamburan, Jakarta Barat Ketinggian: 20 cm

17. Jl. Lkr. Luar Barat, Kel. Cengkareng Timur, Kec. Cengkareng, Jakarta Barat Ketinggian: 20 cm

18. Jl. Daan Mogot KM 13, Kel. Cengkareng Timur, Kec. Cengkareng, Jakarta Barat Ketinggian: 15 cm

19. Jl. Benda Raya, Kel. Kamal, Jakarta Barat Ketinggian: 50 cm.

Di Jakarta Barat, tepatnya Kelurahan Tegal Alur, banjir memaksa warga mengungsi ke RPTRA Alur Anggrek, 12 KK (29 jiwa) dengan total pengungsi 12 KK atau 29 jiwa.

Untuk mempercepat surutnya genangan, BPBD DKI Jakarta langsung mengerahkan personel ke lapangan. Upaya penanganan dilakukan dengan berkoordinasi bersama Dinas Sumber Daya Air, Dinas Bina Marga, dan Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat).

x|close