Link Streaming Duel Persibo Bojonegoro vs Persika Karanganyar di Liga Nusantara

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 19 Jan 2026, 11:44
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Persibo Bojonegoro Persibo Bojonegoro (IG: Persibo Bojonegoro)

Ntvnews.id, Jakarta - Persibo Bojonegoro bakal menghadapi Persika Karanganyar dalam lanjutan Liga Nusantara Grup C di Stadion UNS Solo pada Senin 19 Januari 2026, pukul 15.00 WIB.

Pada pertandingan sebelumnya, Persibo Bojonegoro berhasil meraih kemenangan atas Persikutim United dengan skor 3-1.

Dalam laga tersebut, Persibo Bojonegoro sempat tertinggal terlebih dahulu di menit ke 13 melalui aksi Fandi Eko Utomo. Namun Persibo mampu membalikkan keadaan setelah Bayu Nugroho mencetak tiga gol di menit ke 40, 80 dan 84.

Liga Nusantara musim 2025/2026. Liga Nusantara musim 2025/2026.

Sementara di pertandingan sebelumnya, Persika Karanganyar berhasil mempermalukan RANS Nusantara FC dengan skor 3-0.

Ketiga gol Persika Karanganyar masing-masing ditorehkan Abi Defa Marendra (8'), Tri Wibowo (30') dan Yanuar Baekhaki (90'). Hasil ini membuat Persika berada di puncak klasemen Grup C dengan 20 poin.

Duel Persibo Bojonegoro vs Persika Karanganyar diprediksi bakal berjalan alot. Kedua tim ini sama-sama mengincar untuk lolos ke babak delapan besar Liga Nusantara.

Klik Link Duel Persibo Bojonegoro vs Persika Karanganyar

x|close