Ntvnews.id, Jakarta - Influencer Julia Prastini atau yang kerap disapa Jule dituding berselingkuh dari Na Daehoon suaminya yang berasal dari Korea Selatan.
Isu itu mencuat setelah beredar beberapa foto wanita diduga mirip Jule dengan seorang petinju asal Yogyakarta bernama Safrie Ramadhan. Melihat rumor perselingkuhan tersebut, publik sukses dibuat syok lantaran suami Jule Na Daehoon selama ini dikenal sebagai sosok yang perfect.
Selain berdarah Korea, Na Daehoon juga merupakan ayah siaga untuk ketiga anaknya. Dimana ia seringkali terlihat telaten merawat anak-anaknya.
Teka-teki perselingkuhan Jule dan Safrie Ramadhan mulai terkuak dari cerita-cerita yang belum dapat dipastikan kebenarannya.
Salah satunya cerita akun threads @firadhin yang mengaku pernah bertemu Jule di Thailand tanpa sengaja.
"Ngeliat berita yang seliweran jujur shock. Karena pernah se-hotel dan sering bareng pas jastipan di Bangkok, Juni tahun (2025) ini," tulis akun tersebut, 24 Oktober 2025.
Mulanya pemilik akun itu tampak familiar dengan soso Jule, yang ternyata memiliki imej keluarga harmonis bersama suami dan ketiga anaknya.
"Awalnya aku nggak tau kalo dia selebgram dengan folls besar. Pas aku cek IG-nya family goals banget. Tiga anak lucu dan suami ganteng yang rela mualaf asli Korea," sambungnya.
Seketika Fira si pemilik akun Thread itu penasaran dengan keberadaan Daehoon sang suami, dan menanyakan ke Jule. Hingga terlontarlah omongan Jule soal dirinya merasa capek hamil.
"Sempet kutanya anak-anak sama siapa mba di rumah. Jawabnya 'Sama bapaknya lah, aku tuh capek kak dibuntingin terus,'" jelasnya.
"Waktu itu aku mikirnya jokes aja ya. Eh ternyata sekarang," pungkas akun tersebut.
Sebagai informasi, Jule memang memutuskan menikah muda dengan Na Daehoon saat masih berusia 21 tahun, dan dari pernikahannya itu Jule dikaruniai 3 orang anak.
Julia Prastini, Na Daehoon (Instagram )